Harga Emas dan Perak Kompak Menguat di Akhir Pekan


New York - Harga emas dan perak naik ke tertinggi dalam dua minggu pada perdagangan Jumat  (Sabtu pagi WIB). Kontrak emas untuk pengiriman Desember naik US$ 24,1, atau 2,1 persen menjadi US$ 1.185,60 per ounce di divisi Comex New York Mercantile Exchange.
Ini adalah penutupan tertinggi sejak 30 Oktober. Perak untuk pengiriman Desember naik US$ 4,4 persen menjadi US$ 16,314 per troy ounce, juga penutupan tertinggi sejak 30 Oktober.

Dilansir dari Wall Street Journal, Sabtu (15/11/2014), harga emas jatuh pada perdagangan pagi membuat beberapa pembeli sensitif terhadap harga ke pasar, namun reboundsederhana dengan cepat berubah menjadi lonjakan. Ketika harga melintasi di atas US$ 1.160 per ounce, semburan perdagangan membukukan volume transaksi yang tinggi.
Harga emas telah bergerak lebih rendah selama beberapa minggu, dan sejumlah investor memilih untuk mengunci keuntungan sebelum emas turun lebih tajam, kata Bob Haberkorn, broker komoditas senior RJO Futures di Chicago.

Selain itu, pekan depan angin segar berhembus dari data ekonomi AS dan rilis risalah pertemuan Komite Pasar Terbuka Federal (FOMC) yang digelar Oktober lalu.




Sumber : Liputan6
Share on Google Plus

About Unknown

Hanyalah Seorang Manusia Biasa yang tidak lepas dari Kesalahan.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar